Tim LPM UINSU Medan Melakukan Silaturrahim dan Diskusi ke PT. Decra Group Indonesia Jakarta dalam Rangka Penjajakan dan Perencanaan Sertifikasi ISO 9001 dan ISO 21001

Jakarta, Kamis, 19 Desember 2024 – Dalam rangka peningkatan mutu dan tata kelola institusi, Tim Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Sumatera Utara (UINSU) Medan melakukan kunjungan silaturrahim dan diskusi ke PT. Decra Group Indonesia di Jakarta. Kunjungan ini bertujuan untuk menjajaki kerja sama dan merancang perencanaan sertifikasi ISO 9001 (Sistem Manajemen Mutu) dan ISO 21001 (Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan).

Kehadiran Tim LPM UINSU disambut hangat oleh jajaran manajemen PT. Decra Group Indonesia. Dalam suasana diskusi yang produktif, kedua belah pihak membahas berbagai hal terkait mekanisme sertifikasi, tahapan implementasi standar, hingga manfaat jangka panjang yang dapat diperoleh institusi pendidikan dalam mengadopsi sistem manajemen berbasis ISO.

Langkah ini merupakan bagian dari komitmen UINSU Medan untuk terus melakukan transformasi mutu berkelanjutan dan memperkuat daya saing institusi secara nasional maupun global. Sertifikasi ISO diharapkan dapat menjadi fondasi kuat dalam mewujudkan budaya mutu yang terintegrasi dalam setiap aspek layanan pendidikan tinggi.

Kegiatan ini sekaligus membuka peluang kerja sama yang lebih luas dalam pengembangan kapasitas kelembagaan UINSU ke depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *